Asean Calligraphy Festival and Exhibition, SAKAL 2017

lomba kaligrafi asean sakal 2017

ASEAN CALLIGRAPHY FESTIVAL AND EXHIBITION
CALLIGRAPHY SCHOOL OF JOMBANG, EAST JAVA, INDONESIA (SAKAL)
From The 14th To 17th Of September 2017

1st Asean Calligraphy Competition
In The Name of Dr. Abdullah Abdu Futiny

 

1. ORGANISING COMMITTEE

The Organising Committee is established under the Chairmanship of the Director General of the Calligraphy School Of Jombang, East Java , Indonesia (SAKAL)

2. JURY OF THE COMPETITION

The Jury of the Competition consists of the following experts who are renowned in the field of Classical Islamic Calligraphy:

Members of the Jury

  1. Mr. Belaid Hamidi , Master of Calligraphy, Marocco
  2. Mr. Abullah Abdu Futiny, Master of Calligraphy, Saudi Arabia
  3. Mr.  Atho’illah , Master of Calligraphy, Indonesia
  4. Mr. Muhammad Nur, Master of Calligraphy, Indonesia
  5. Mr. Muhammad Zainuddin, Master of Calligraphy, Indonesia
  6. Mr. Alim Gema Alamsyah, Master of Calligraphy, Indonesia
  7. Mr. Feri Budiantoro, Master of Calligraphy, Indonesia

3. COMPETITION SECRETARIAT

a. All activities related to the competition will be coordinated by the “Asean Competition Secretariat” established at the Calligraphy School Of Jombang –SAKAL . Competition Coordinator: Muhammad Choirul Anas ( +6285707288597 )

b. All correspondence concerning the Competition should be addressed to: The Asean Calligraphy Competition Secretariat Calligraphy School Of Jombang (SAKAL)

Panitia Pameran dan festival Kaligrafi Islam ASEAN 2017
Sekolah Kaligrafi Alqur’an (SAKAL)

Jl. KH. Bisri Syansuri, No. 81, Asrama Sunan Ampel, PP. Mamba’ul Ma’arif Denanyar, Jombang. Jawa Timur, Indonesia. Kode Pos: 61416, Phone: +6285655073077 (panitia), email: sakalpameran@gmail.com

c. The Competition Secretariat cannot be held responsible for the procedure of work or decisions of the Jury before or after the results of the competition are announced.

4. SUBJECT AND REGULATIONS OF THE COMPETITION

1. Styles

The Competition covers the following styles:

  • a. Diwani, to be written with a pen of 1-3 nib.
  • b. Riq’ah, to be written with a pen of 1-3 nib.

2. Rules

The works to be submitted to the competition should be written in the traditional way, with a reed pen , in conformity with the classical rules. Classical black ink must be used in order to reflect the movement of the reed pen.

3. Basis of Evaluation

The works will be evaluated on the basis of the rules of the classical art of calligraphy. Entries that contain errors in the composition and order of the text which change the meaning will not be evaluated. Likewise, entries which do not follow the regulations mentioned in this booklet and/or contain orthographic errors will be disqualified, whatever their artistic value may be.

4. Competition Texts

In order to provide equal chances to all participants, the following texts are given for each style

1. Diwani

ﺍﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻋَﻠﻰَ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪِ، ﺍﻟْﻔَﺎﺗِﺢِ ﻟِﻤَﺎ ﺃُﻏْﻠِﻖَ ﻭَﺍﻟْﺨَﺎﺗِﻢِ ﻟِﻤَﺎ ﺳَﺒَﻖَ، ﻧَﺎﺻِﺮِ ﺍﻟْﺤَﻖِّ ﺑِﺎﻟْﺤَﻖِّ، ﻭَﺍﻟْﻬَﺎﺩِﻱ ﺇِﻟَﻰ ﺻِﺮَﺍﻃِﻚَ ﺍﻟْﻤُﺴْﺘَﻘِﻴْﻢِ ﻭَﻋَﻠﻰَ ﺁﻟِﻪِ ﺣَﻖَّ ﻗَﺪْﺭِﻩِ ﻭَﻣِﻘْﺪَﺍﺭِﻩِ ﺍﻟﻌَﻈِﻴْﻢِ

2. Riq’a

مَوْلَايَ صَلِّي وَسَلِّـمْ دَآئِــماً أَبَــــدًا  ۞ عَلـــَى  حَبِيْبِـكَ خَيْــرِالْخَلْقِ  كُلِّهِـــــمِ

هُوَ الْحَبِيْبُ الَّذِيْ تُرْجَى شَفَاعَتُــهُ   ۞ لِكُلّ  هَوْلٍ  مِنَ  الْأِهْوَالِ  مُقْتَحِـــــــمِ

أَمِنْ تَذَكُّرِ جِيْرَانٍ بِذِيْ سَــــلَــــــمٍ   ۞ مَزَجْتَ  دَمْعًا  جَرَى  مِنْ  مُقْلَةٍ بِـــدَمِ

أَمْ هَبَّتِ الرِّيْحُ  مِنْ  تِلْقَاءِ  كَاظِمَةٍ   ۞ وَأَوْمَضَ الْبَرْقُ فِيْ الْضَمَآءِ مِنْ إِضَمِ

فَمَا  لِعَيْنَيْكَ  إِنْ  قُلْتَ  اكْفُفَا هَمَتَــا  ۞  وَمَا  لِقَلْبِــــكَ إِنْ  قُلْتَ اسْتَفِقْ  يَهِـــــمِ

أَيَحَسَبُ الصَّبُّ أَنَّ الْحُبَّ مُنْكَتـــِمٌ   ۞ مَا  بَيْنَ مُنْسَجِمٍ مِنْــهُ وَمضْطَــــــــرِمِ

لَوْلَاالْهَوَى لَمْ تُرِقْ دَمْعاً عَلَي طـلَلٍ ۞ وَلاَ أرَقْتَ لِذِكْـــــر الْبَــــانِ وَالْعَلـَـــمِ

فَكَيْفَ تُنْكِرُحُباًّ بَعْدَ مَا شَـــــــهِدَتْ  ۞ بِهِ عَلَيْكَ عُدُوْلُ الدَّمْــــــعِ وَالسَّــــــقَمِ

 

5. AWARDS AND COPYRIGHT

  1. Awards totaling US$ 4.400.- are allocated for the Dr. Abdullah Abdu Futiny Calligraphy Competition, to be distributed as follows:

[table id=18 responsive=scroll /]

  1. The Jury may judge that none of the works submitted in one or more of the styles is worthy of the first prize or for the incentive prizes. The decision of the Jury in such a case is final as in all other cases and no objection can be made to this judgment.
  2. All works submitted to the competition will become properties of SAKAL, regardless of whether they win a prize or not. These works will be exhibited in the ASEAN Calligraphiy Exhibition
  3. Information about the date and procedures of the presentation of awards will be released by the Calligraphy School Of Jombang, East Java , Indonesia (SAKAL) at a later date. The Centre will also consider organising an award presentation ceremony to which the winners will be invited and which will be accompanied by an exhibition of their works together with a symposium on the art of calligraphy.
  4. Certificates of appreciation will be presented to award-winning participants.

 

6. CONDITIONS AND PROCEDURES OF PARTICIPATION

  1. Subject to the rules and regulations set out in this booklet, this competition is open to all individuals capable of producing a work of classical Islamic calligraphy.
  2. Participants may submit two work of styles among the two categories, or may submit one work in one categories.
  3. Calligraphers who won or shared the first prize in the past competitions can participate in the present competition.
  4. The enclosed form should be filled and sent to the Competition Secretariat by the 31 of Agustus 2017 at the latest to be able to participate in the competition.
  5. Sending the works: The texts should not be illuminated; they should not be bent, folded, pressed, framed or pasted on paperboard. The participant may deliver his/her work(s) in person or by registered mail. Entries should reach the Competition Secretariat by the 5 of September 2017.
  6. The participants are advised to send all correspondence by registered mail to ensure timeliness. The Competition Secretariat will not answer letters of participants unless necessary.

 

7. FORMAT CONDITIONS

  1. For consideration by the jury, all entries shall observe the following rules and conditions:
    • Identity: The text shall not carry any name, mark or impression which may indicate the identity of the participant.
    • Colour: The text must be written in black ink and required on glossy paper (waraq muqahhar)
    • Dimensions: Works should be written on 40×60 cm. paper. Entries that do not conform to these dimensions shall be disqualified.
    • Packing: Care should be taken to use proper packaging to make sure that the entries reach the Secretariat in flat form or rolled form, without being bent or folded.
  2.  Liability: The institution organizing the competition or the concerned department is not liable, in any respect, for the delays, damages or losses which may occur in the post.

 

8. COMPETITION CALENDAR

The Asean Calligraphy Competition, Calligraphy Scholl of Jombang (SAKAL) in the name of Dr. Abdullah Abdu Futiny, will be organized according to the following calendar:

[table id=19 responsive=scroll /]

Download Booklet and Registration Form 

Continue Reading

Ibnu al-Bawwab; Maestro Jenius Sepanjang Sejarah

ibnu al-bawwab

Ibnu al-Bawwab mempunyai nama asli Abul Hasan Ali ibnu Hilal. Sanjungan yang kerap diberikan kepada beliau adalah “tidak ada orang sebelumnya dan setelahnya yang menulis dengan keindahan tulisan yang menyamainya”. Meskipun sebelum masa Ibnu al-Bawwab, telah ada seorang kaligrafer terkenal, yaitu Ibnu Muqlah tetapi pujian di atas mengisyaratkan bahwa dari beberapa sisi, Ibnu al-Bawwab lebih unggul dari Ibnu Muqlah.

Tahun kelahiran Ibnu al-Bawwab tidak diketahui secara pasti, namun diperkirakan sekitar tahun 350 H. Dilahirkan dan besar di Baghdad. Dikenal dengan sebutan Ibnu al-Bawwab, karena konon ayah beliau seorang bawwab, yang berarti seorang penjaga pintu. Ibnu al-Bawwab telah hafal al-Qur’an ketika umurnya masih beliau. Belajar sastra Arab kepada seorang ahli bahasa terkenal, yaitu Abu al-Fath Utsman, yang lebih dikenal dengan Ibnu al-Jinni (w. 393 H). Sedangkan untuk khot, beliau belajar dari Abdullah bin Asad al-Katib dan as-Samsarani, keduanya adalah murid Ibnu Muqlah.

Sebelum belajar khot, Ibnu al-Bawwab dikenal ahli dalam menghias atap dan dinding rumah. Kemudian beliau juga dikenal sebagai pembuat cincin yang handal. Bahkan setelah dikenal menjadi Kaligrafer yang piawai, beliau pun masih dikenal sebagai sastrawan dan ahli bahasa yang ulung. Beliau pernah mengarang tulisan tentang “seni menulis”. Nama beliau juga disebutkan dalam buku “mu’jam al-udaba'” karya Yaqut al-Hamwi. Sedangkan Ibnu al-Fuuthi  memuji Ibnu al-Bawwab sebagai orang yang diberi rejeki keindahan tulisan dan keindahan sastranya.

Ibnu al-Bawwab dan Model Tulisannya

Hampir semua kaligrafer dan sejarawan mengakui ketokohan Ibnu al-Bawwab. Bahkan jika sering ditemukan orang yang mengaku lebih unggul dari yang lain di suatu keahlian, maka dalam kaligrafi, tidak ada seorang pun setelahnya yang mengaku lebih dari Ibnu al-Bawwab. Beliau -sebagaimana disinggung di awa tulisan ini- adalah kaligrafer terbaik yang belum pernah ada sebelum dan sesudahnya yang sepertinya, bahkan Ibnu Muqlah sendiri. Ibnu al-Bawwablah yang menyempurnakan huruf-huruf Ibnu Muqlah, seorang kaligrafer yang oleh ِAbu al-Hayyan at-Tauhidi disebut ‘nabinya’ khot.

هو نبي في الخط، أُفرغ الخطُّ في يده كما أوحي إلى النحل في تسديس بيوته

Jika sanjungan atas Ibnu Muqlah saja sedemikian besarnya, lantas seperti apakah tulisan tokoh kita yang konon keindahana khotnya tidak ada yang menyamai baik sebelum maupun sesudahnya?

Al-Qazwini dalam bukunya “Atsarul Bilad” menyebutkan bahwa Ibnu al-Bawwab -dengan kejeniusannya- ‘mengadopsi’ tulisan Ibnu Muqlah untuk membangun model tulisannya sendiri yang beliau tulis dengan sangat indah, sehingga sulit ditiru oleh kaligrafer manapun. Keindahan tulisannya tercermin dari bentuknya yang anggun, kuat, bersih serta rapi. Bahkan jika seandainya beliau menulis huruf alif seratus kali pun, maka semua tulisan tersebut akan sama, tidak ada satu huruf pun yang berbeda karena karakternya yang kuat tadi lahir dari satu ‘cetakan’ yang sama (yaitu tangan Ibnu al-Bawwab).

Seorang orientalis D. S. Rice dalam bukunya “The Unique Ibnu al-Bawwab Manuscript” terbitan Dublin (Emery Walker 1955) memaparkan kekagumannya kepada Ibnu al-Bawwab setelah menyelesaikan risetnya yang mendalam tentang keunikan tulisannya dengan obyek mushaf yang beliau tulis yang saat ini menjadi salah satu dari koleksi mushaf al-Qur’an di perpustakaan Chester Beatty di kota Dublin. Hal senada juga diungkapkan oleh seorang peneliti Irak, Hilal Naji yang meneliti tulisan dan karya-karya Ibnu al-Bawwab dalam bukunya “Ibnu al-Bawwab; ‘Abqariy Khat Arabi ‘Abra al-Ushuur”. Hilal Naji menyimpulkan dari hasil penelitiannya, bahwa Ibnu al-Bawwab mempunyai model dan bentuk tulisan yang ideal, tertuang jelas lewat karya-karyanya.

Peninggalan Beliau

Ibnu al-Bawwab mewariskan kepada kita semuanya banyak karya. Tidak hanya dalam bentuk mushaf serta tulisan karya kaligrafi, tetapi juga tulisan-tulisan berharga berbentuk “mandzumah” (kumpulan bait syiir) berisi bait-bait yang berisi keterangan lengkap seni kaligrafi. Di antara mandzumah yang telah beliau tulis adalah “Ra`iyah Ibn al-Bawwab fi al-Khatth wa al-Qalam”. Mandzumah ini berisi keterangan tentang alat-alat kaligrafi. Mandzumah ini telah diterbitkan oleh seorang peneliti bernama Muhammad Bahjat al-‘Atsari, di mana mandzumah ini digabung dengan penjelasannya yang dikarang oleh Ibnu al-Wahid Syarafuddin Muhammad bin Syarif az-Zar’i (w. 771 H). Buku yang telah naik cetak tersebut diberi judul  “Syarh Ibni al-Wahid ‘Ala Ra`iyah Ibni al-Bawwab”. Dipasarkan pertama kali di Tunis pada tahun 1387 H/ 1967 M.

Di antara peninggalan Ibnu al-Bawwab yang abadi adalah mushaf  yang beliau tulis di Baghdad tahun 391 H/ 1000 M, yang saat ini terjaga di perpustakaan Chester Beatty di kota Dublin, Irlandia. Mushaf ini dihiasi dengan zahrafah beliau sendiri. Zahrafah yang sangat indah, seindah tulisannya.

Peninggalan Ibnu al-Bawwab lainnya adalah sebuah buku karangan Ibu Usman bin Bahr al-Jahidz tentang buku dan urgensi mengoleksi buku yang bagus. Karangan al-Jahidz ini ditulis tangan oleh Ibnu al-Bawwab, saat ini tersimpan di koleksi Turkish and Islamic Arts Museum, di daerah Fatih, Istanbul, Turki. Di akhir buku jelas tertulis “Katabahu Ali ibnu Hilal, Hamidan Allaha Ta’ala ‘ala Ni’amihi”. 

Ibnu al-Bawwab juga menulis Syi’ir dari Salamah Ibnu Jandal. Tulisan ini bisa didapati pada Museum Topkapı Sarayı di bagian Qashr Bahgdad. Copian lain dari tulisan ini juga terdapat pada perpustakaan Hagia Sophia (Aya Sofia) di Istanbul.  Tulisan beliau lainnya yang sampai kepada kita saat ini adalah do’a riwayat dari Zaid bin Tsabit, dan Diwan Syi’ir al-Hadhirah (koleksi Perpustakaan Darul Kutub, Kairo).

Wafatnya Beliau dan Pujian Kepadanya

Ibnu al-Bawwab banyak sekali mendapatkan pujian dan sanjungan berkat ketokohannya dalam kaligrafi. Para sejarahwan banyak mencatat nama beliau dengan tinta emas. Mereka semua sepakat bahwa tokoh kita ini adalah imam dalam kaligrafi tanpa ada tandingannya. Di antara para sejarahwan memberi Ibnu al-Bawwab beberapa gelar sebagai penghormatan kepada beliau. Adz-Dzahabi misalnya, menjuluki beliau dengan sebutan “malikul kitabah” (rajanya tulisan), sedangkan al-Fuuthi menyebut beliau sebagai “qalamu Allah ‘ala al-Ardh” (pena Allah di atas bumi), dan Ibnu ar-Ruumi, mengungkapkan kekagumannya kepada Ibnu al-Bawwab dalam sebuah bait

ولاح هلال مثل نون أجادها     #     يجاري النضار الكاتب ابن هلال

Ibnu al-Bawwab menjadi pusat perhatian dan kekaguman setiap orang hingga wafat beliau pada tanggal 2 Jumada al-`Ula 413 H/ 3 Agustus 1022 M. [muhd nur/ hamidionline]


Credit

  1. Ahmad Shabri Zaid, Tarikh Khat Arabiy, Darul Fadhilah, (Kairo: 1998) hal. 44-45
  2. Ahmad Tamam, Ibnu al-Bawwab; ‘Abqari al-Khatth fi Dzikra Wafatihi, Islamonline
  3. Mushaf Ibnu al-Bawwab: Multaqa Ahlil Hadits

Untuk menelaah lebih jauh buku Syarh Ibn al-Wahid atas Ra`iyah Ibn al-Bawwab fi al-Khatth wa al-Qalam silahkan download pada link berikut

 

 

Continue Reading

Ibnu Muqlah, Sang Menteri Pencetus Khot Mansub

ibnu muqlah

Ibnu Muqlah merupakan nama yang ‘wajib’ diketahui oleh setiap kaligrafer. Untuk
mencari siapa beliau, tidak terlalu sulit. Bahkan sudah sangat banyak artikel
membahas tentang biografi Ibnu Muqlah. Karena itu, sedikit ulasan berikut ini
kami harap bisa menjadi pelengkap dari informasi yang sudah ada.

Nama lengkap Ibnu Muqlah adalah Muhammad bin Ali bin al-Husain Ibnu Muqlah.
Kaligrafer era Daulah Abbasiyah yang tidak perlu diperkenalkan lagi karena kemasyhurannya. Lahir pada hari Kamis setelah ashar, pada akhir bulan Sawwal 272 H di Baghdad, meninggal pada hari Ahad, 10 Syawwal 328 H. Ibnu Muqlah adalah pemilik gagasan untuk mengubah bentuk khot dari kufi menjadi ‘bentuk dasar’ dari jenis khot yang kita lihat saat ini. Meskipun demikian, beliau juga bisa disebut sebagai penerus seorang kaligrafer pada akhir era Daulah Umawiyah yang bernama Quthbah Muharrar, karena usaha untuk memperbaiki dan mengubah khot kufi menjadi lebih indah, telah ada sejak akhir Daulah Umawiyah.

Ketika Islam mulai menyebar di jazirah Arab, tulisan yang dipakai oleh masyarakat ketika itu dikenal dengan nama khot al-Anbari al-Hiiry. Jenis ini ketika berpindah ke Hijaz disebut khot Hijazi. Khot Hijazi inilah yang menjadi cikal bakal bentuk khot naskhi. Namun demikian, hanya sedikit orang Quraisy saat itu yang bisa menulis khot Hijazi ini, tidak lebih dari belasan orang saja. Tonggak sejarah menyebarnya tulisan di kalangan umat Islam adalah ketika Islam berhasil memenangkan berang Badar dan berhasil menawan sejumlah tawanan. Untuk tawanan yang bisa menulis, maka tebusannya adalah mengajar menulis kepada 10 anak muslim Madinah. Sehingga tidak heran jika sebelum al-Qur’an selesai diturunkan, Rasulullah saw telah mempunyai sedikitnya 40 sahabat sebagai penulis al-Qur’an.

khot hijazi
Salah satu lembaran mushaf ditulis dengan khot Hijazi. Khot ini ditulis tanpa titik sebagaimana jenis khot Suriyani saat itu. (sumber qenshrin.com)

Ibnu Muqlah dalam mengubah khot Hijazi menjadi bentuk yang lebih indah dan lentur seperti yang kita lihat saat ini, telah melakukan perhitungan secara geometris untuk setiap bentuk huruf dengan titik sebagai ukuran. Ibnu Muqlah belajar khot kepada al-Ahwal al-Muharrar, bersama saudaranya, Abdullah bin Muqlah yang wafat sepuluh tahun setelahnya. Salah satu bukti kepiawaiannya dalam menulis, Ibnu Muqlah telah menyalin mushaf sebanyak dua kali.

Ibnu Muqlah menyebutkan bahwa pondasi tulisan yang benar serta indah bentuknya
minimal ada lima hal, yang lebih populer dengan husnu at-tasykil:

  1. Taufiyah; yaitu memenuhi hak setiap bagian huruf dengan bentuk tertentu
    sebagaimana mestinya. Seperti bentuk melengkung, lurus, miring dan sebagainya.
  2. Itmam; yaitu memberi hak pada setiap huruf dengan ukuran yang telah ditentukan.
    Seperti panjang, pendek, tebal dan tipis.
  3. Ikmal; yaitu menyempurnakan bentuk pada huruf (taufiyah) dengan kadar yang benar dan rasio yang tepat.
  4. Isyba‘; yaitu memberikan setiap huruf bagian tebal dan tipis sebagaimana mestinya. Pada bagian tertentu yang semetinya sama ditulis dengan ketebalan sama dan tidak berbeda-beda. Demikian pula pada huruf yang semestinya tipis, maka haknya pun harus sempurna ditulis dengan tipis.
  5. Irsal; yaitu menulis dengan tangan yang lancar dan tidak terputus-putus di beberapa bagian dikarenakan gemetar atau sengaja berhenti karena sebab lainnya.

Dalam sebuah riwayat disebukan bahwa Ibnu Muqlah adalah penulis perjanjian
antara Muslimin dengan Romawi, tulisan tersebut diletakkan pada Gereja
Konstantin. Pada hari-hari besar, tulisan tersebut dipamerkan kepada khalayak
karena keindahan tulisannya, dan ditetapkan sebagai salah satu hiasan pada
tempat suci bangsa Romawi.

Ibnu Muqlah lebih dikenal dengan gelar “al-wazir” yang berarti menteri. Gelar tersebut disematkan karena beliau pernah menjadi menteri dari pada masa tiga khalifah pemerintahan Bani Abbasiyah, di antaranya adalah Muqtadir Billah, kemudian al-Qahir Billah, lalu Arradhi Billah. Sementara nama “muqlah” yang berarti bola mata, diambil dari nama ibunya. Dimana ketika kecil, kakeknya selalu menimang sang ibu dan mengatakan “ya muqlata abiiha”. Sebutan muqlah inilah yang kemudian beliau warisi dari sang Ibu, sehingga kaligrafer besar kita, Muhammad bin Ali bin al-Husain lebih dikenal hingga saat ini dengan sebutan Ibnu Muqlah.

Selain kaligrafer yang mempunyai sumbangsih sangat besar; yaitu arsitek huruf yang merubah tulisan arab dari bentuk kufi menjadi bentuk lentur dan mempunyai ukuran titik seperti yang kita lihat sekarang, beliau juga seorang penyair handal, ahli pidato, dan sastrawan ulung. Di antara murid Ibnu Muqlah yang belajar khot darinya adalah; Muhammad bin Asad al-Katib (w.410) dan Muhammad as-Samsamani. Dari Muhammad bin Asad al-Katib ini, Ali Ibnu Hilal yang lebih dikenal sebutan Ibnu al-Bawwab belajar khot. [muhd nur/hamidionline]

Diterjemahkan dari buku Ahmad Shabri Zaid, Tarikh Khat Arabiy, Darul Fadhilah, (Kairo: 1998) hal. 43

Continue Reading

Kaligrafer Indonesia Juara Pertama di Lomba 7tepe7sanat Turki

huda purnawadi


Kembali seorang kaligrafer muda berbakat Indonesia menorehkan prestasi yang membanggakan. Ustadz Huda Purnawadi, kaligrafer dari Pati berhasil mengungguli kaligrafer dari negara-negara lain dan memperoleh posisi pertama pada cabang kaligrafi kategori jaly sulus, pada even 7tepe7sanat International Istanbul Classic Arts Competition tahun 2017. Prestasi ini menunjukkan hasil ketelatenan, kerjakeras, kesabaran dan kesungguhan. Selain itu, prestasi beliau tidak muncul secara instant, namun perlu waktu yang panjang dalam belajar maupun berkarya. Demikian pengakuan Ustadz Huda sebagaimana dilansir oleh fokuspati.

huda purnawadi
Ustadz Huda Purnawadi, Jaly Sulus – Juara 1 lomba 7tepe7sanat 2017.

Even yang digelar oleh pemerintah kota Uskudar Turki bekerjasama dengan yayasan wakaf Klasik Turk Sanati Vakfi tahun ini merupakan kali ke-2 setelah even perdana dilaksanakan tahun 2015. 7tepe7sanat International Istanbul Classic Arts Competition ini terdiri atas beberapa cabang lomba, di antaranya adalah kaligrafi (jaly sulus dan sulus-naskhi), gilding, miniature, paper cutting,  marbling, tile dan binding. Sedangkan tujuan utama dari penyelenggaraan even ini adalah menjaga kelestarian seni-seni klasik, termasuk kaligrafi.

Selain Ustadz Huda Purnawadi, satu putra Indonesia juga masuk pada urutan ke-lima, yaitu Ustadz Syahriansyah Bin Sirajuddin dari kalimantan, pada katogori yang sama. Pada even perdana tahun 2015, Ustadz Syahriansyah juga telah berhasil memperoleh posisi yang sama, juga pada kategori yang sama.

Syahriansyah
Ustadz ŞahryanŞah Sirajuddin, Jaly Tulus – Juara 5, lomba 7tepe7sanat 2017.

Prestasi Kaligrafer Indonesia Membanggakan!

Kedua kaligrafer Indonesia di atas termasuk kedalam sederet nama kaligrafer tanah air yang produktif dalam berkarya dalam dunia kaligrafi serta aktif mengikuti perlombaan-perlombaan internasional. Untuk menyebut beberapa nama yang juga pernah mengukir prestasi di lomba kaligrafi internasional seperti; Ustadz Isep Misbah, Ustadz Teguh Prastio, Ustadz Muhammad Zainuddin, Ustadzah Nur Hamidiyah, Ustadz Feri Budiantoro, Ustadz Alim Gema Alamsyah, Ustadzah Novitasari Dewi, Ustadz Jimly Ashari, Ustadz Darmawan dan lainnya. Keikutsertaan para kaligrafer tanah air dalam even lomba kaligrafi internasional, tentu membuka cakrawala baru, dan mau tidak mau diakui memberi warna baru dalam dunia kaligrafi di tanah air.

Apalagi partisipasi kaligrafer tanah air pada even tersebut, cukup baik bahkan membawa prestasi yang patut diapresiasi. Bahkan keberadaan mereka saat ini pun diperhitungkan oleh para kaligrafer lain. Pengalaman yang membuat kaligrafer matang, seharusnya didukung oleh even serupa di tanah air, atau metode pembelajaran yang mendukung lahirnya kaligrafer dengan kekuatan huruf yang mumpuni serta penguasaan yang baik terhadap kaidah. Tidak melulu eksplorasi warna dan bentuk baru yang cenderung jauh dari kaidah, bahkan membuat para pembelajar dan kaligrafer pemula bingung.

Tantangan Lomba Kaligrafi Indonesia

Kematangan para kaligrafer tahan air dalam lomba kaligrafi internasional juga akan memberikan wawasan tentang lomba kaligrafi yang baik. Lomba kaligrafi yang benar-benar mengedepankan kualitas tulisan dan menghargai orisinalitas karya seseorang. Lomba kaligrafi juga tidak hanya soal besarnya hadiah atau banyaknya bonus. Namun tidak berarti lantas mengabaikan hak yang sepadan bagi para pemenang, bahkan menunaikan hak tersebut telah menjadi konsekuensi logis dari sebuah lomba yang baik agar bisa menjadi contoh dan teladan.

Lomba kaligrafi yang saat ini diperlukan di Indonesia menurut penulis adalah lomba yang berkesinambungan dan mengacu kepada pembentukan mental dan karakter seorang kaligrafer maupun penyelenggara lomba yang kompeten dan berdedikasi tinggi. Even lokal setidaknya menjadi pemanasan kaligrafer tahan air untuk bersaing dalam even lebih besar. Sehingga tidak berkutat dan terjebak pada model lomba dan kaligrafi yang selama ini ada, dan bahkan memaksakan diri untuk diakui eksistensinya. Karena saat ini, pintu untuk bersaing secara global telah terbuka, dan saatnya menyiapkan genarasi yang akan datang, supaya lebih bisa berkiprah lebih dari yang sekarang sudah ada. Wallahua’lam. [muhd nur/hamidionline]

Continue Reading

Sifat Seorang Kaligrafer; Anda Di Mana?

sifat-kaligrafer

Seorang kaligrafer pada umumnya mempunyai sifat sensitif dan kepekaan yang tinggi, sopan, serta kuat dan sabar. Di samping itu, kaligrafer dikenal dengan sifat tenang, tidak mudah gugup, serta menghindari pekerjaan yang sia-sia. Seorang kaligrafer adalah dia yang mengerjakan sesuatu dengan sepenuh hati dan menyelesaikannya dengan maksimal. Dalam dirinya tumbuh rasa kepekaan yang tinggi terhadap keindahan di sekelilingnya.

Seorang kaligrafer tidak tenang jika melihat sebuah huruf yang tertulis bengkok atau tidak sesuai dengan kaidahnya. Dia akan puas mencerap keindahan huruf dengan berbagai macam bentuknya yang mempesona, tulisan yang indah. Karena itu, beberapa orang berhenti dari menulis jika merasakan jiwanya kurang stabil, hingga kembali siap berinteraksi dengan huruf dalam ketenangan jiwa.

Seorang kaligrafer dengan apa yang disukainya, akan tercermin dalam kepribadian serta penampilannya. Huruf-huruf dalam seni khot, bagi seorang kaligrafer lebih indah daripada lukisan, musik, dan seni lain yang tercerap lewat indera. Dahulu kala ada yang berkata, bahwa jika seni adalah dunia; maka musik adalah lisannya, lukisan adalah badannya, serta lagu adalah nuraninya. Sementara khot, mencakup semua itu; ia adalah lisan, badan dan nuraninya.

Beberapa orang yang berhasil menyelami seni kaligrafi hingga mencapai puncak penghayatan dan keindahan tulisan merasakan cemburu terhadap huruf-huruf tersebut, sehingga terkesan ‘bakhil’ dan pelit, tidak mau mengajarkan seni ini.

Diriwayatkan bahwa kaligrafer ad-Dhahhak bin ‘Ajlan, jika ingin meraut penanya, dia menyingkir dari orang-orang, supaya tidak dilihat oleh mereka. Ad-Dhahhak berkata: kaligrafi sepenuhnya ada pada pena!! (al-Qalqasyandi, Subhul A’sya fi sina’ati al-Insya, juz 3, hlm 456)

Seperti itu pula yang diriwayatkan tentang kaligrafer al-Anshari ketika dia meraut penanya. Dan jika beranjak meninggalkan kantor tempat dia menulis, tidak lupa dia potong ujung mata penanya supaya tidak dilihat orang. Sebagaimana yang dia tiru dari gurunya, al-Ahwal al-Muharrar, di mana beliau terkenal dengan rautan penanya yang enak dipakai untuk menulis. Hal ini pula yang dilakukan oleh Ibn al-Bawwab, beliau tidak membolehkan seorang kaligrafer dengan mudah-mudah menunjukkan rahasia memotong pena. Dalam bait qasidah-nya beliau menyebutkan

فاصرف لرأي القط عزمك كله #  فالقط فيه جملة التـــــدبــــيــر
لا تطمعن في أن أبوح بســـره   #  إني أضن بسره المـــــستـــور

Meskipun terlihat ‘pelit’, bait tadi tidak pernah mendapat kritikan, karena dalam dunia kaligrafi, hal ini telah menjadi sesuatu yang umum diketahui.

Dalam buku “al-Isyraq”, az-Zubaidi mengatakan bahwa di antara kaligrafer awal masa turki Usmani adalah Abdullah Afandi al-Quraimi at-Turki. Beliau menulis dengan bentuk huruf Syaikh Hamdullah al-Amasi, dengan cara meniru dan ‘mencuri’ dari Syaikh Hamdullah. Abdullah Afandi mengaku pernah minta belajar kepada Syaikh Hamdullah namun beliau tidak mau mengajarinya. Hingga kemudian sifat ‘bakhil’ syekh Hamdullah ini membuat Abdullah Afandi bersungguh-sungguh hingga mampu menguasai khot dengan baik bahkan beberapa kali menulis mushaf.

Fauzi Salim Afifi, dalam bukunya Dirasat fi al-Khat al-‘Arabiy menyebutkan bahwa beberapa kaligrafer besar mendapatkan gelar sebagai penghargaan atas sumbangsih dan ketokohannya dalam dunia kaligrafi. Ibnu Muqlah misalnya, dikenal dengan gelar Wazir al-Khatt (menterinya khat) bahkan ada yang menyebutnya Nabiyyul Khat (nabinya khat), sedangkan Yaqut al-Musta’shimi lebih dikenal sebagai Qiblatu al-Kuttab ( kiblatnya para kaligrafer). Demikian pula Syaikh Hamdullah al-Amasi, dikenal dengan Syaikh (Syaikh para kaligrafer), sedangkan Darwisy Ali dikenal dengan as-Syaikh as-Tsani (syaikh kedua), dan al-Hafidz Usman dikenal dengan as-Syaikh as-Tsalits (syaikh ketiga).

Kaligrafer besar Ahmed Karahisari disebut dengan Quthbul Khat (kutub/muara khat), sedangkan  ‘Abdullah az-Zuhdi lebih dikenal dengan Khattath al-Haramain (kaligrafer dua tanah suci), sedangkan Syaikh Muhammad Aziz ar-Rifa’i dikenal dengan Amir al-Khat (pangeran kaligrafi) abad dua puluh. Sebagaimana al-Hajj Ahmad Kamil dikenal dengan Rais al-Khattathin (kepala para kaligrafer), dan juga Sayyid Ibrahim dikenal dengan sebutan ‘Amid al-Khat al-Arabi (penghulu seni kaligrafi). [muhd nur/hamidionline]

Diterjemahkan dari buku Ahmad Shabri Zaid, Tarikh Khat Arabiy, Darul Fadhilah, (Kairo: 1998) hal. 40

Continue Reading

Sejarah Urutan Huruf Arab dan Peran Nashr bin ‘Ashim


Bangsa Arab berbeda pendapat tentang jumlah huruf hijaiyah. Di antara mereka mengatakan bahwa jumlahnya 29 huruf; 25 huruf shahih, 3 huruf ‘illah (yaitu alif, wawu dan ya’), sedangkan yang 1 huruf mirip huruf ‘illah, yaitu huruf ha. Tetapi ada juga yang berpendapat bahwa huruf hijaiyah ada 28, dengan mengabaikan huruf lam alif, karena dianggap bukan huruf mandiri, akan tetapi tersusun atas dua huruf, yaitu lam dan alif. Dan menjadikan huruf pertama, yaitu alif sebagai pengganti huruf hamzah karena alif dibaca seperti hamzah jika di depan, di satu waktu alif juga dianggap sebagai huruf ‘illah, dilihat dari nama dan bentuknya.

Pendapat yang memasukkan lam alif sebagai satu huruf, menganggap lam alif sebagai huruf alif, dan mengabaikan keberadaan huruf lam. Karena lam pada dasarnya hanya dipakai untuk membantu penyebutan alif, yang tidak mungkin bisa dibunyikan dengan mandiri. Sedangkan dipilihnya lam sebagai pasangan alif, dan bukan huruf yang lain, karena lam juga menjadi pasangan alif dalam adat ta’rif (alif dan lam). Karena sebab ini pula, lam menyertai alif dalam huruf hijaiyah.

Lam alif adalah huruf terakhir yang masuk ke dalam huruf hijaiyah. Karena itu, lam alif tidak tersebut dalam urutan huruf yang disebut dengan “al-abjadiyah”. Urutan ini merupakan urutan huruf arab tertua yang telah ada sebelum Islam. Di mana para ahli ilmu bahasa dan rahasia huruf sepakat untuk menggolongkan huruf hijaiyah yang berjumlah 28 huruf ke dalam empat golongan; yaitu api, udara, air dan tanah. Huruf yang berjumlah 28 dalam urutan abjadiyah adalah sebagai berikut:

أبجد هوز حطي كلمن سعفص قرشت ثخذ ضظغ

Urutan di atas terdiri dari 8 kalimat yang kemudian dibagi menjadi dua bagian:

  • Syamsiyah: huruf yang jika bersambung dengan alif lam, maka lam tidak dibaca. Contohnya huruf syin dalam kalimat “Asy-Syamsu”.
  • Qomariyah: jika bersambung dengan alif lam, maka lam dibaca jelas. Contohnya huruf qaf dalam kalimat “Al-Qamaru”

Dari pembagian tadi, terdapat 14 huruf yang masuk kedalam syamsiyah dan 14 yang termasuk ke dalam Qamariyah. Pembagian yang seimbang inilah yang mungkin menjadi penyebab tidak masuknya huruf lam alif ke dalam huruf abjadiyah, dan dianggap sudah masuk ke dalam huruf hamzah (alif). Dengan demikian jumlah 28 huruf terjaga keseimbangannya.

Urutan huruf Abjadiyah di atas berlangsung dari zaman sebelum Islam hingga datangnya perubahan oleh salah seorang murid murid Abu al-Aswad ad-Du’aly, yaitu Nashr Ibn ‘Ashim (w. 89 H). Beliu adalah orang yang mengurutkan ulang huruf-huruf tersebut sehingga menjadi seperti susunan sekarang ini. Di samping itu, Nasr Ibn ‘Ashim juga orang pertama yang melatakkan titik di atas huruf sebagai pembeda antara huruf-huruf yang mempunyai bentuk yang sama, atas perintah dari Hajjaj bin Yusuf (w. 95 H), seorang panglima pada era Umayah.

Susunan baru Hasil ijtihad Nasr Ibn ‘Ashim yang kita kenal sekarang, menyertakan lam alif di dalamnya, dibagi sesuai dengan 3 kriteria:

  1. Huruf yang bentuknya berdiri sendiri, berjumlah 9.
  2. Huruf yang bentuknya mencakup 2 macam huruf, berjumlah 7.
  3. Huruf yang bentuknya mencakup 3 macam huruf, berjumlah 2.

Urutan baru ini meletakkan Alif pada urutan pertama huruf hijaiyah dengan pertimbangan bahwa alif adalah huruf halqi paling terlihat. Kemudian Nasr Ibn ‘Ashim meletakkan huruf yang bentuknya mencakup 3 huruf pada urutan setelah alif, disusul oleh huruf yang bentuknya mencakup 2 huruf, diikuti oleh huruf yang berdiri sendiri, dan meletakkan huruf illah bersama huruf ha’ di bagian akhir urutan, sehingga urutan baru tersebut menjadi seperti ini:

ا، ب، ت، ثـ ج، ح، خ، د، ذ، ر، ز، س، ش، ص، ض، ط، ظ، ع، غ، ف، ق، ك، ل، م، ن، و، ه، لا، ء، ي

Urutan yang detail di atas merupakan buah dari era kemajuan dalam menulis dan perhatian para ulama terhadap tulisan arab. Di mana urutan ini belum ada pada saat awal dikenalnya huruf arab, yang dikenal dengan urutan abjadiyah seperti yang telah disinggung di atas.

Demikian sekilas tentang urutan huruf arab yang tidak lepas dari peran dan perhatian para ulama, dalam menjaga dan mengembangkan serta mengenalkan huruf arab. Untuk dipelajari dan dikenal tidak hanya untuk kalangan orang arab, tetapi untuk seluruh umat manusia. Allahua’lam bisshawab. [muhd nur/ hamidionline.net]

Diterjemahkan dari buku Ahmad Shabri Zaid, Tarikh Khat Arabiy, Darul Fadhilah, (Kairo: 1998) hal. 30-33.

Continue Reading

Mengenal Istilah Kaligrafi; Kurrasah atau Amsyaq?

amsyaq hamidionline

Teman teman kalau belajar kaligrafi dengan Manhaj Hamidi, tentunya tidak terlepas dari seorang guru dan buku. Karena memang keduanya merupakan komponen dasar sebagai motor penggerak. Buku bagaikan peta, sedangkan guru adalah pemandunya, dengan peta dan pemandu, niscaya tidak akan tersesat. Artinya dengan guru dan buku, diharapkan belajar kaligrafi dapat ditempuh dan terselesaiakan dengan sukses.

Ok, kembali ke tema awal, biasanya buku tersebut biasa dikenal dengan istilah kurrasah. Bener kan? Kira-kira ada yang pernah berfikir nggak? Sebenarnya kurrasah itu apa sih?

Baiklah, disini saya akan sedikit berbagi, apa yang saya tahu, dan apa yang saya pelajari dari Ust. Muhammad Nur kemaren pada saat Musabaqah Khat Riq’ah di IQMA UIN Surabaya. Hitung-hitung jadi oleh-oleh buat teman teman dimanapun berada… hehehe…

Baiklah, sebelum masuk pada pembahasan lebih dalam, coba kita inget-inget lagi, kira kira kurrasah milik siapa saja yang digunakan dalam mempelajari khat dengan manhaj hamidi? Hayoo…. inget inget dulu.

Kalau temen-temen yang masih pada pelajaran Riq’ah, tentunya sudah tidak asing lagi dengan sebutan kurrasah Ustadz Yusuf Dzannun, iya kan?? Kalau ditanya, sampai mana pelajarannya? Masih di Riq’ah Dzannun. Itu sama artinya bahwa khat yang dipelajari masih menggunakan Kurrasah milik Ustadz Yusuf Dzannun, sama halnya ketika sudah pada Riq’ah Izzat, berarti kurasah milik Muhammad Izzat-lah yang digunakan sebagai pedoman. Dimana kedua kurrasah ini menjadi dasar pegangan pada jenis khat Riq’ah pada pembelajaran kaligrafi bermanhaj Hamidi.

Sama halnya ketika pada pelajaran diwani, kedua kurrasah ini masih sebagai pegangan, namun yang sedikit berbeda adalah jilidnya, dimana kurrasah diwani Izzat, ada dua jilid dari kurrasah izzat yang harus ditempuh agar selesai pada proses pembelajaran. Hingga jika digabungkan ada 3 kurrasah yang harus terselesaikan misinya. Mantab jiwa… hehehe

Kemudian, pada khat jaly diwani, kurrasah milik Ustadz Mushtafa Halim yang digunakan sebagai panduan. Adapun pada jenis nasta’liq ada 3 kurrasah, yaitu: kurrasah milik Hulushi Afandi, Sami afandi dan Yasari Zadah Musthafa Izzat. Kalau keterangan dari Ust. Feri Budiantoro bahwa kurrasah milik Hulushi Afandi adalah sebagai dasar, sedangkan dua lainnya untuk jaly (dengan ukuran mata pena yang lebih besar) dan sebagai pendalaman. Pada jenis Naskhi dan Sulust kurrasah yang menjadi acuan adalah milik Muhammad Syauqi.

Sementara itu dulu ya, sekarang kita masuk pada inti pembahasan. Sepertinya sudah pada penasaran nih sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan kurrasah? Iya kan iya kan… hehehe.

Oke deh, bersama ust. Muhammad Nur kemaren sempat sedikit membahas tentang makna istilah kurrasah. Dengan salah satu kitab yang berjudul Al-Lauhat al-Khattiyah fi Fan al-Khat al-Islamy karangan Kaligrafer Aljazair, murid Hamid Aytac, Muhammad Said Syarify. Buku terbitan Dar Ibn Katsir dan Dar al-Qadiry- Beirut ini ini dibawa oleh mas Mujib sebagai buah tangan dari Aljazair kemaren, hehehe yee.. Alhamdulillah.

Di dalam kitab itu disebutkan bahwa istilah kurrasah memiliki kesamaan arti dengan istilah masyq, bentuk jama’nya adalah amsyaq. Sedangkan pengertian masyq sendiri merupakan tulisan yang khusus ditulis oleh guru yang dimaksudkan sebagai buku panduan bagi para muridnya.

Maka jika kita perhatikan lebih dalam, kita akan menemukan istilah amsyaq Muhammad Syauqi yang tertera pada kurrasah suluts dan naskh, amsyaq muhammad izzat fi al-qir’ah, diwani dst. Lebih jelasnya akan diberikan salah satu contoh pada gambar yang tertera dibawah ini. Hal ini menunjukkan bahwa goresan-goresan yang ditulis oleh guru tersebut memang digunakan sebagai buku panduan bagi murid-muridnya. Agar keilmuan nya dapat tersampaikan dengan baik, tentunya dibutuhkan seorang guru sebagai penyambung tali keilmuanya.

Maka, sungguh amatlah bersyukur, kita disini diberikan kesempatan untuk belajar khat dengan Manhaj Hamidi sebagai salah satu disiplin keilmuan kaligrafi berbasis sanad. Sangat disayangkan sekali jika kesempatan ini hanya terlewatkan begitu saja. Oleh sebab itu, yuk kita sama sama semangat belajar kaligrafi dengan baik dan benar. Mudah-mudahan ada manfaatnya, aamiin. Sekian dari saya. Selamat berjuang kawan.

Salam ta’dzim.
Ahmad Yasir Amrullah.

Continue Reading